ANALISIS SENSORI DAN WARNA PADA PEMBUATAN TELUR ASIN DENGAN CARA BASAH

Main Article Content

Adnan Engelen

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui uji kesukaan dan warna pada pembuatan telur asin dengan cara basah. Konsumsi telur asin dimasyarakat cukup tinggi. Namun, pada proses pembuatan telur asin belum diketahui secara pasti lama pengasinan yang disukai oleh masyarakat sehingga dibutuhkan penelitian agar mengetahui tingkat kesukaan dan warna pada telur asin. Penelitian ini merupakan penelitian dengan lama pengasinan 3, 6, 9, 12, 15, 18, dan 21 hari pada pembuatan telur bebek mentah cara basah. Adapun parameter yang diuji adalah analisis sensori dan uji warna metode hunter L,a,b. Hasil analisis ragam Anova pada analisis sensori didapatkan nilai siginifikansi pengaruh lama pengasinan 3, 6, 9, dan 12 hari adalah rasa kuning telur (0,161%), rasa putih telur (0,120%), warna telur (0,258%), dan overall telur (0,305%). Hasil tersebut menunjukkan bahwa lama pengasinan terhadap uji organoleptik telur asin tidak berpengaruh nyata kecuali pada aroma telur yang mempunyai nilai signifikansi (0,045%). Analisis warna metode hunter L,a,b dengan nilai L (34.70), a (2.56), dan b (6.19) yang menunjukkan telur asin memiliki warna kuning kemerahan.

Article Details

How to Cite
Engelen, A. (2017). ANALISIS SENSORI DAN WARNA PADA PEMBUATAN TELUR ASIN DENGAN CARA BASAH. Jurnal Technopreneur (JTech), 5(1), 8-12. https://doi.org/10.30869/jtech.v5i1.70
Section
Articles